Dari Si Perindu yang Merindu

Katanya, hal yang terberat dalam hidup adalah tidak bisa melakukan apa pun ketika kau merindukan seseorang.

Saya tidak setuju (awalnya) sampai saya (akhirnya) ditinggalkan lantas menyetujui hal itu. Sudah berapa lama kita tidak bertemu? Sudah sangat lama sampai sulit dihitung, kan? Sesulit setiap rindu yang muncul dalam hari-hari saya, kan?

Entahlah...
Sampai kapan pun saya akan selalu merindu. Dunia juga tahu itu. Dan saya yakin, kau pun tahu akan hal itu. Tapi apa yang bisa saya lakukan? Mengais-ngais agar waktu berjalan mundur dan meminta waktu lebih lama untuk bersama?

Saya tidak ingin memaksa.
Saya bukan si pemilik dunia. 
Saya hanya merindu.
Saya hanya si perindu yang tidak bisa melakukan apa pun ketika merindu.

Sudah berapa kali saya mengatakan kalau saya merindu? Merindu...rindu...rin...du...

Saya rindu, Pak.




Comments

Popular Posts